Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

TAM Segera Perbaiki Fortuner Milik Konsumen yang Protes

Kompas.com - 05/12/2017, 08:02 WIB
Aditya Maulana

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif — PT Toyota Astra Motor (TAM) langsung bergerak cepat menangani konsumen Fortuner yang sedang mengalami masalah. Bahkan, setelah informasi ini beredar luas, TAM dan pimilik sport utility vehicle (SUV) itu langsung melakukan pertemuan.

Hasil dari kesepakatan kedua belah pihak, seperti disampaikan Executive General Manager PT TAM Fransiscus Soerjopranoto, akan melakukan pengecekan dan perbaikan secara komprehensif.

"Kendaraan pelanggan akan diperiksa oleh TAM untuk memahami akar persoalan sebenarnya," ucap pria yang akrab disapa Soerjo melalui pesan singkat yang diterima KompasOtomotif, Senin (4/12/2017) malam.

Lanjut Soerjo, atas nama TAM sekali lagi meminta maaf kepada pelanggan atas permasalahan itu. Bahkan, tidak lupa juga mengucapkan terima kasih karena telah berkenan menerima kunjungan dari tim.

Baca juga: Tanggapan Toyota soal Protes Konsumen Fortuner

"Mobil segera kami tangani karena unit sudah ada di tangan kami," ujar Soerjo.

Lantas, ketika ditanya mengenai apa masalah awal yang memicu pelanggan itu mengungkapkan kekecewaannya dengan cara menulis kalimat di bagian belakang mobil, Soerjo belum bisa menjawab pertanyaan KompasOtomotif.

Menurut informasi, Fortuner  B 1411 TJM itu mengalami masalah pada sistem pengereman. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com