Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ambisi Mitsubishi Fuso dalam Tiga Tahun ke Depan

Kompas.com - 16/06/2017, 16:43 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Menjadi penguasa pasar kendaraan komersial dengan pangsa pasar 45,3 persen periode Januari-Mei 2017, belum membuat Mistubishi Fuso puas. Mereka masih berambisi untuk bisa absolut berada di puncak dengan market share sampai 50 persen.

Duljatmono, Director of Mitsubishi Fuso Truck and Bus Corporation (MFTBC) Marketing Division PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), mengatakan, kalau ini merupakan target Fuso dalam tiga tahun ke depan.

“Saat ini dominasi kami di pasar secara total 45,3 persen, dan ini sesuai dengan jalur target yang ingin kami capai dalam tiga tahu mendatang. Kami ingin menginjak posisi market leader dengan market share 50 persen,” ujar Duljatmono, Kamis (15/6/2017).

Untuk mencapai itu, kata Duljatmono, Fuso mulai sensitif merespon kondisi pasar yang mulai tumbuh terutama pada 2017 ini. Berbagai strategi dipersiapan, agar dapat lebih memperluas lagi angka penjualan.

“Di 2017 kami khususkan untuk melakukan re-energizing aftersales service, dengan meningkatkan layanan purna jual terbaik, di manapun dan kapanpun. Kami juga berencana menambah jaringan 3S (sales, servis, spareparts) kami, service center 24 jam, fasilitas parts depo, yang tersedia setiap saat,” kata Duljatmono.

“Cara ini dilakukan sebagai antisipasi kami, dalam menjawab pertumbuhan pasar yang semakin membesar. Jika angka penjualan meningkat, berarti populasi semakin banyak, dan semakin tinggi juga permintaan layanan purna jual,” ucap Duljatmono.

Jika dibandingkan dengan tahun lalu periode Januari-Mei 2017, market share Mitsubishi Fuso mengalami penurunan 0,6 persen, dari 45,9 persen menjadi 45,3 persen. Meski begitu, secara volume penjualan, naik 24 persen menjadi 16.120 unit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com