Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Awal April, Astra Guyur Rp 92,7 Miliar buat Gerai Toyota

Kompas.com - 12/04/2017, 09:43 WIB


Jakarta, KompasOtomotif -
PT Astra International Tbk-Toyota Sales Operation (Auto2000) mengguyur dana segar Rp 92,7 miliar untuk pembangunan gerai terbaru Toyota di Sumatera Utara, awal April 2017. Dana segar digunakan untuk meresmikan jaringan pemasaran dan layanan penjualan Auto2000 di Medan Binjai dan Marelan, Sumatera Utara.

Sekitar Rp 54,1 miliar dibenamkan untuk pembangunan gerai Auto2000 Medan Binjai dengan luas tanah total mencapai 9.176 meter persegi (m2) dan luas bangunan 3.577 m2. Lokasinya di Jl. Medan Binjai Km. 16,7 Desa Sei Semayang, Kecamatan Sunggal, Deliserdang, Sumatera Utara. Gerai ini ditunjang dengan puluhan stall, yang terdiri dari 12 stall untuk perbaikan umum (General Repair), 2 stall Express Maintenance, serta 6 stall khusus untuk pelayanan lainnya.

Sisanya, Rp 38,6 miliar digunakan untuk membangun gerai kedua di Medan Marelan, yang berlokasi di Jl. Titi Pahlawan, Desa Labuhan Deli, Medan Marelan, Kota Medan, Sumatera Utara. Dana digunakan untuk membeli tanah 5.826 m2 dengan luas bangunan 2.928 m2. Fasilitas ini dilengkapi dengan 14 stall, yang terdiri dari 9 stall untuk perbaikan umum (General Repair), 2 stall Express Maintenance, serta 3 stall khusus untuk pelayanan lainnya.

Kedua cabang baru di Sumut ini, sekaligus menggenapkan jumlah jaringan gerai Auto2000 di Indonesia, menjadi 104 lokasi.

“Harapannya dengan dibukanya kedua cabang ini, masyarakat dapat merasakan layanan dan program-program kami. Dengan begitu, pelanggan akan lebih puas,” ujar Chief Marketing Auto2000 Martogi Siahaan, dalam siaran resmi, Selasa (11/4/2017).

Meskipun baru diresmikan, kedua cabang yang dibuka bersamaan langsung dibebani target penjualan yang tidak sedikit. Auto2000 Medan Binjai misalnya, target penjualannya mencapai 70 unit per bulan dan target servisnya mencapai 20 unit per hari. Sedangkan Auto2000 Medan Marelan ditergetkan dengan penjualan sejumlah 60 unit per bulan dan melayani perawatan kendaraan rata - rata hingga 25 unit per hari.

“Kami optimis, dengan hadirnya cabang Binjai dan Medan Marelan akan memberikan kontribusi positif bagi Toyota Indonesia baik dari sisi penjualan ataupun unit entry servis. “ ujar Operation Manager Auto2000 wilayah Sumatera Judianto.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com