Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hino Stop Produksi Bus CNG

Kompas.com - 03/03/2017, 08:02 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Kerjasama PT Hino Motors Sales Indoneisa (HMSI) dengan pihak Transjakarta saat ini mandek. Terutama terkait penyediaan bus baru berbahan bakar gas kompresi atau Compressed Natural Gas (CNG).

Saat ditanyakan kembali, Santiko Wardoyo, Diektur Sales dan Promosi HMSI mengatakan, kalau pihaknya saat ini tidak lagi memasok bus CNG ke Transjakarta. Pasalnya, pihak Transjakarta sekarang tidak sedang membutuhkan single bus, tapi articulated bus (gandeng), sedangkan Hino belum memilikinya.

“Untuk produksinya berhenti, karena sesuai permintaannya saja. Pasalnya bus CNG hanya bisa digunakan di Jakarta, tidak bisa secara umum. Kalau di luar Jakarta mau di mana pengisiannya?” kata Santiko, Kamis (2/3/2017).

Bukan hanya berjenis bahan bakar CNG, Hino secara keseluruhan juga sudah tidak lagi memasok Transjakarta, karena terbentur spesifikasi. “Kita tidak punya bus yang gandeng, pokoknya terakhir itu tahun lalu untuk yang CNG single bus 60 unit,” ujar Santiko.

Padahal sebelumnya, pihak Kementerian Perindustrian mengapresiasi langkah Hino yang mulai lagi memproduksi bus CNG di akhir 2015 lalu, yang dianggap sejalan dengan program pemerintah untuk mengurangi ketergantungan bahan bakar fosil, serta polusi udara.

Namun, tidak kuatnya dukungan pemerintah, mulai dari regulasi dan infrastruktur membuat lini produksinya saat ini mandek, karena hanya bergantung dengan bus Transjakarta. Kemampuan Hino memproduksi bus CNG juga diklaim menjadi satu-satunya di kawasan Asia Tenggara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com