Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ganti Klakson “Aftermarket” Garansi Hilang?

Kompas.com - 29/11/2016, 09:02 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Tidak puas dengan klakson bawan pabrik yang suaranya dianggap kurang “berwibawa”, banyak konsumen yang menggantinya dengan produk aftermarket.  Namun perilaku tersebut biasanya bertabrakan dengan kebijakan pembuat mobil, terkait hilangnya garansi mobil.

Pasalnya, untuk kasus upgrade klakson mobil seperti Calya salah satunya, pihak diler resmi tidak menyediakannya. Seperti yang diinformasikan oleh Iwan Abdurahman, Repair Service Manager Workshop Department Technical Service Division PT Toyota Astra Motor (TAM). Jadi bagi yang ingin mengganti agar suaranya lebih stereo, harus datang ke toko aksesori.

“Kami tidak menjual aksesori klakson. Jadi kalau ada yang ingin mengubahnya, dipersilahkan mengganti sendiri,” ujar Iwan kepada KompasOtomotif, Senin (28/11/2016).

Terkait dengan nasib garansinya, Iwan mengatakan, kalau pihak diler resmi tidak menanggung lagi komponen yang baru saja diganti. Tapi tidak secara keseluruhan, hanya pada komponen yang dimodifikasi saja.

“Soal garansi, jika aksesori tersebut membuat kerusakan di mobil, garansi komponen yang rusak tersebut jadi gugur. Kalau mengenai klakson, berarti hanya klaksonnya saja yang gugur, karena garansi hanya berefek pada sistem yang dimodif saja (beserta kaitanya),”  ucap Iwan.

Dadi Hendradi, GM Technical Service Toyota Astra Motor (TAM) menambahkan, memang secara prinsip garansi gugur. Namun, pihak Toyota akan melihat kembali apakah problem warranty tersebut dikarenakan pemasangan klakson atau tidak.

“Kami memang tidak mengeluarkan aksesori resmi untuk konversi menjadi dua klakson. Namun, bisa menghubungi bengkel resmi untuk memastikan pemasangannya baik (yang dilakukan di toko aksesori),” ucap Dadi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com