Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Target Daihatsu Hi-Max Cuma 250 Unit

Kompas.com - 12/11/2016, 10:22 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Menghadirkan model baru Hi-Max berarti mengembalikan Daihatsu bermain di segmen yang sudah lama ditinggalkan, pikap mini. Memperkirakaan kehadirannya menjelang akhir tahun, pihak Astra Daihatsu Motor (ADM) tidak menargetkan Hi-Max laku terlampau banyak.

“Kami tahun ini menargetkan Hi-Max per bulan hanya 250 unit, kekecilan ya?” kata Direktur Pemasaran Astra Daihatsu Motor (ADM) Amelia Tjandra saat sesi tanya jawab dengan wartawan di peluncuran Hi-Max di Jakarta, Kamis (10/11/2016).

Amelia sendiri yang mengatakan target itu dipertanyakan. Pasalnya, jika dibandingkan dengan Gran Max yang laku sampai 3.000 unit per bulan, perkiraan ADM atas Hi-Max tidak sampai 10 persen.

Bisa jadi, ADM ingin mengulangi gaya yang sama seperti saat peluncuran MPV mungil 7-penumpang, Sigra pada Agustus lalu. Sepertinya ADM lebih suka menikmati hasil bagus di luar ekspektasi ketimbang memaksa diri melampaui kemampuan.

“Biasanya Daihatsu selalu low profile, targetnya Sigra kami bilang 3.000 unit per bulan tetapi kami jual 5.000 unit. Lebih baik low profile daripada high profile,” kata Amelia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com