Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konsep Petualang Mini 250 Cc Suzuki

Kompas.com - 25/10/2016, 16:02 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Sumber rushlane

Chongqing, KompasOtomotif – Tak cuma Honda yang memajang petualang mini CBF190X di daratan China via Chinese International Motorcycle Trade Exhibition (CIMA Motor) 2016. Suzuki justru lebih dulu dengan DL250 Concept, atau bisa disebut juga cikal bakal V-Strom 250.

Sepeda motor itu memang dibingkai sebagai konsep, tapi Suzuki mengonfirmasi kesiapannya untuk masuk jalur produksi. Nyawanya diturunkan dari V-Strom ber-cc besar yang cukup sukses di berbagai belahan bumi.

Suzuki membenamkan mesin 248cc DOHC silinder ganda berpendingan cairan. Tenaga yang dihasilkan mencapai 24,5 tk @8.000 rpm dan torsi puncak 23,4 Nm @6.500 rpm, dipasangkan dengan transmisi 6-percepatan. Klaim pabrikan menyebut bahwa mesin ini punya performa tinggi, namun irit BBM.

Sebagai model petualang, DL250 Concept mendapat sejumlah ciri khas V-Strom, termasuk bodi-bodi kekar khas. Pelek alloy ditopang suspensi teleskopik. Bekal sistem pengeraman mumpuni dengan kaliper tunggal plus ABS.

rushlane DL250 meluncur sebagai konsep, dan Suzuki menyatakan siap menggelontorkannya di jalur produksi.
Dimensi panjang x lebar x tinggi adalah 2.085 x 740 x 1.110 mm. Jarak sumbu roda mencapai 1.430 mm dan ketinggian jok dengan tanah 790 mm. Bobot kering 178 kg, berbekal tangki bahan bakar dengan kapasitas 15 liter.

Sangat menarik melihat para petualang ringan ini bakal berseliweran di jalan, terutama buat orang-orang yang ingin menjelajah tapi dana tak mencukup untuk memboyong moge.

Sebelumnya sudah ada KTM Duke 390 adventure, BMW G310GS yang akan meluncur, Kawasaki Versys 250, dan Honda yang juga siap dengan CBF190X.

Detail DL250 Conccept akan lebih lengkap saat dipajang di EICMA, Milan, awal November 2016 mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber rushlane
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com