Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini “Trailer” Acara Baru Mantan Trio Top Gear

Kompas.com - 07/10/2016, 15:09 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

London, KompasOtomotif – Setelah teaser beserta jadwal tayang perdana sudah meluncur, kali ini giliran trailer acara mantan trio Top Gear dirilis. Berdurasi 1:34 menit, secuil tayangan ini padat akan hal-hal yang membuat rasa penasaran semakin menggelora.

Sudah satu tahun lebih publik pecinta otomotif dunia tak dimanjakan oleh sajian menarik tiga orang ini, Jeremy Clarkson, Richard Hammond, dan James May, pasca keluar dari Top Gear, 2015 lalu. Namun akhirnya, kali ini mereka hadir dengan acara baru The Grand Tour,  yang akan tayang 18 November 2016.

Baca juga : Ini Jadwal Perdana Acara Baru Jeremy Clarkson

Di dalam trailer ini, nampaknya The Grand Tour memakan biaya yang sangat mahal, dan dengan konsep menarik layaknya menonton sebuah film seri, bukan sekedar acara otomotif biasa. Mulai dari momen di parkiran mobil, sampai ketiganya berkeliling dunia, sangat mengundang rasa penasaran.

Pada episode pembuka, trio konyol ini akan menghadirkan tiga kendaraan hypercar hibrida terbaru, Laferrari, McLaren P1 dan Porsche 918 Spyder. Ini menarik, pasalnya BBC sebelumnya gagal untuk melobi Ferarri, sementara  McLaren dan Porsche bersedia, mengutip Telegraph.co.uk, Jumat (7/10/2016).

Namun dari ketiganya, Ferarri adalah model paling mahal dengan harga mencapai 1,15 juta poundsterling atau Rp 18,6 miliar. Di dalam trailer terbaru ini, juga ditampilkan sebuah tank yang meledakkan sebuah mobil, tentu ini membuat acara ini seolah film aksi layar lebar.

Menarik untuk ditonton!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com