Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yamaha "Recall" R25 dan MT25

Kompas.com - 21/06/2016, 12:52 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Yamaha Global telah mengumumkan recall (penarikan kembali) produk sepeda motor sport menengahnya, YZF-R3, YZF-R25, MT-25, MT-03 dan YZF-R25A. Penarikan ini lantaran telah terjadi kerusakan pada pompa oli dan masalah transmisi, masalah ini dtemukan pada kendaraan yang sudah dikirim ke masyarakat.

Mengutip Motorbeam, Selasa (21/6/2016),  menurut Yamaha, pompa olinya terdeteksi memiliki cacat desain, sehingga membatasi fungsi penggerak utama. Sementara terkait dengan transmisi, permasalahan datang dari bantalan (bearing) plat kopling.

Bantalan tidak memiliki kekuatan cukup lama untuk mengawal kopling saat sedang beroperasi. Kegagalan bearing ini dapat menyebabkan sepeda motor tidak bisa bergerak.

Selain masalah pompa oli dan bearing, untuk seri MT juga didiagnosa memiliki masalah rem depan. Di mana ini bisa menyebabkan daya pengereman menurun, sehingga bisa memungkinkan terjadinya kecelakaan serius.

Sampai saat ini, Yamaha telah menarik 1.500 unit YZF-R3 di seluruh dunia, dengan permasalahan transmisi dan pompa oli mesin. Pihak Yamaha Indonesia, sudah mengkonfirmasi terkait dengan recall  deretan produk sport Yamaha ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com