Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gaikindo : Jokowi Jangan Abaikan Industri Otomotif

Kompas.com - 01/06/2016, 07:43 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Sekarang, Indonesia memiliki dua pameran yang siap menghidupkan industri otomotif tanah air. Setelah Indonesia International Motor Show (IIMS) pada bulan April 2016, kali ini pecinta otomotif akan disuguhkan event Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) di bulan Agustus 2016.

GIIAS rencananya akan terselenggara pada 11-21 Agustus 2016, di Indonesia Convention and Exhibition (ICE), kawasan BSD City, Tangerang. Johannes Nangoi, Ketua Umum Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mengatakan, pembukaan pameran dihadiri oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla.

Saat ditanyakan mengapa tidak Presiden Joko Widodo, Nangoi menanggapi, kalau Presiden nampaknya akan enggan melakukan itu. Karena ciri khas Presiden yang lebih merendah.

“Membuka GIIAS diharapkan Pak Wakil Presiden, karena kami khawatir kalau Pak Jokowi. Setelah saya pelajari lebih detail, Presiden kelihatannya lebih senang dengan sesuatu yang sifatnya adalah down to earth (merendah). Jadi begitu yang ada banyak rakyatnya baru iya, seperti pembangunan jembatan, itu beliau,” ujar Nangoi saat berkunjung ke redaksi KompasOtomotif, Selasa (31/5/2016)

Abaikan Otomotif

Nangoi menambahkan, pihaknya tetap akan mengundang Presiden Jokowi untuk bisa hadir menyaksikan pameran ini. Tentunya untuk melihat dan mendengar informasi mengenai perkembangan dunia otomotif.

“Kami tetap undang beliau untuk melihat-lihat. Lagipula industri otomotif tidak bisa diabaikan begitu saja. Karena kami merupakan salah satu penyumbang pajak terbesar di Indonesia, dengan setoran lebih dari Rp 100 triliun per tahunnya. Kalau bisa Pak Presiden meluangkan waktu untuk datang, pada salah satu hari, sepanjang pameran,” ujar Nangoi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com