Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Intip Interior Nissan Kicks, Pesaing BR-V

Kompas.com - 05/05/2016, 09:30 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Interior crossover baru milik Nissan, Kicks, akhirnya terungkap. Sebelumnya, tepatnya pada sepekan lalu, tampilan eksterior penantang Honda BR-V ini sudah muncul, di akun instagram Nissan Brazil.

Mobil yang juga jadi sponsor resmi Olimpiade Rio 2016 ini, akan mulai dijual di Brazil pada Agustus 2016. Crossover Nissan ini masih di produksi di Mexico, sampai pabrik Nissan di Brazil selesai dan mulai dioperasikan.

Mengutip Rushlane.com, Rabu (4/5/2016), desain interior Kicks tampak segar dengan multi-layer dual-tone pada dasbor, jok yang dengan lapisan kulit, dan trim pintu yang mewah. Kemudian dilengkapi dengan infotainment system layar sentuh 7 inci, instrumen konsol dengan gabungan kontrol digital dan analog, serta kemudi dengan tombol-tombol pengontrol.

Rushlane.com Kabin NIssan Kicks yang bisa diisi 5 penumpang.
Konfigurasi tempat duduk Nissan Kicks sanggup memberi tempat kepada lima penumpang, termasuk pengemudi. Mengadopsi V-platform (Versatile/serbaguna), crossover baru Nissan ini bisa jadi dilengkapi dengan mesin 1.6 L empat silinder flex-fuel (yang bisa menggunakan bahan bakar bensin dan etanol).

Nissan Kicks juga punya pilihan transmisi manual 5 percepatan dan CVT. Terkait dengan performa mobil ini, kemungkinan akan lebih rinci diumumkan ketika peluncuran.

Carscoops Nissan Kicks Concept.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com