Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yamaha Dominasi Penjualan Sport

Kompas.com - 18/03/2016, 07:02 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis


Jakarta, KompasOtomotif –
Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) masih bisa tersenyum melihat penjualannya dua bulan pertama 2016 ini. Pasalnya dua segmen sepeda motornya (sport dan bebek sport) masih mendominasi penjualan, meski untuk skutiknya masih jauh tertinggal dari Honda.

Data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), mencatat penjualan segmen sport Yamaha pada Februari 2016, mencapai 29.289 unit. Angka ini mengalami kenaikan sebesar 60,74 persen, dibanding bulan Januari 2016, di 18.221 unit.

Penguasaan pasar sport Yamaha pada bulan Februari 2016 di angka 47,39 persen. Produk yang punya kontribusi terbesar yaitu Yamaha V-Ixion sebesar 21.139 unit. Lebih dari itu, V-Ixion juga jadi model sport naked terlaris.

Di barisan matik, Yamaha Mio M3 masih jadi tulang punggung, dengan mendulang penjualan 45.488 unit atau naik 42,21% dibandingkan Februari 2016. Sedangkan NMAX terkatrol 18,92% atau terjual 13.999 unit.

”Di bulan Februari angka penjualan mulai membaik. Bukan hanya matik dan sport, tapi moped juga naik. Bahkan MX King Series menjadi raja jualan motor bebek sport 150 cc,” ujar Mohammad Masykur, Asisten GM Marketing YIMM, dalam siaran pers yang diterima KompasOtomotif, Kamis (17/3/2016).

Bebek Sport 

Penjualan  MX King Series terasa manis sejak bulan pertama penjualannya di Maret 2015, lalu terus berlanjut hingga Oktober. Meski sempat terputus di November karena penyusutan penjualan, MX King kembali berkuasa di Desember 2015 sampai Februari 2016.

Pada bulan Februari 2016 ini, MX King berhasil terserap pasar sebanyak 12.75 unit, diikuti Suzuki Satria Injeksi di 10.065 unit dan Honda Sonic yang harus puas hanya menjual 1.910 unit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com