Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Produksi Fortuner "Kejar Tayang" Di Karawang

Kompas.com - 15/12/2015, 14:58 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Selepas mengungkap jadwal peluncuran All-New Fortuner, sumber yang sama dari Toyota Indonesia juga mengatakan produksi SUV 7-penumpang itu di Indonesia akan langsung dimulai begitu pergantian tahun.

Seperti diketahui sebelumnya, Toyota Motor Manufacturing Indonesia telah mengucurkan dana sampai Rp 5 triliun untuk modernisasi pabrik Karawang I, agar bisa memproduksi model baru dua produk IMV (International Multi-purpose Vehicle), yaitu Innova dan Fortuner.

Peralihan produksi Innova ke model All-New sudah dilakukan sejak Oktober, kini sedang berlangsung buat Fortuner.

“Produksinya akan mulai dari awal tahun, sekitar 3-4 Januari,” ujar sumber singkat.

Bila benar demikian, maka karyawan pabrik langsung “tancap gas” setelah merayakan tahun baru. Kapasitas pabrik Karawang I mencapai 130.000 unit per tahun, sekitar 60.000 unit ditujukan buat Innova sedangkan sisanya Fortuner.

Fortuner bukan hanya dijual domestik tapi juga ekspor. Sebelum November, Fortuner adalah mobil Toyota paling banyak yang diekspor tahun ini, pasokannya berkirang setelah pabrik menyetop produksi model lama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com