Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komitmen Honda Soal Janji Pengiriman Mobil

Kompas.com - 03/12/2015, 09:47 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Demi menambah layanan pada konsumen, PT Honda Prospect Motor (HPM) memperkenalkan fitur ”My Booking Status” pada situs www.honda-indonesia.com. Melalui fitur ini, konsumen yang telah melakukan pemesanan mobil Honda akan dengan mudah melihat detail pemesanan mereka, serta mengetahui perkiraan pengiriman mobil yang dipesan.

Untuk mengaksesnya, konsumen cukup melakukan login dengan memasukan nama pemesan dan nomor pemesanan, untuk melihat berbagai informasi tentang detail pemesanan serta perkiraan waktu pengiriman mobil. Melalui halaman ini, konsumen juga dapat melakukan pemeriksaan ulang untuk memastikan data mobil yang mereka pesan sudah sesuai.

Tak hanya itu, setiap konsumen yang telah melakukan login di page ”My Booking Status” juga berkesempatan mendapatkan berbagai penawaran istimewa, berupa paket aksesori Honda maupun paket perawatan berkala (Paket Cermat) dengan harga khusus.

”Kami berusaha memberikan akses informasi yang lebih mudah kepada konsumen. Di luar itu, kami juga selalu ingin meminimalkan waktu tunggu konsumen saat memesan mobil Honda, antara lain dengan terus meningkatkan kapasitas produksi di pabrik kami,” ucap Jonfis Fandy, Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual HPM, Rabu (2/12/2015).

Saat ini fitur ”My Booking Status” tersedia untuk konsumen yang melakukan pemesanan terhadap Honda BR-V dan HR-V. Semenjak diluncurkan, kedua produk terbaru Honda tersebut langsung mendapat sambutan sangat baik dari konsumen.

Hingga saat ini, Honda HR-V telah mencatat total penjualan sebanyak 31.528 unit, sementara Honda BR-V yang pemesanannya baru dimulai sejak Agustus 2015 lalu telah mencatat pemesanan lebih dari 4.000 unit hingga akhir November 2015.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com