Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bikin Interior Honda HR-V Makin “Sporty”

Kompas.com - 15/10/2015, 08:20 WIB
Aditya Maulana

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Salah satu cara membuat interior mobil kelihatan lebih sporty adalah memasang aksesori aftermarket. Buat pemilik Honda HR-V, sudah tersedia aksesori setir berbahan karbon kevlar atau tambahan cover panel speedometer berlapis krom.

Tertarik menggunakan aksesori tersebut? Para pengguna HR-V bisa langsung mengunjungi toko Automania di Ruko Mega Grosir Cempaka Mas, Blok D1, No.17, Jakarta Pusat. Sebab, keduanya dijual di tempat tersebut dan dibanderol Rp 500.000 untuk "Metal Crom Cover Panel Speedometer" dan setir berbahan karbon kevlar Rp 5 juta.

Mela, pemilik toko Automania menjelaskan, setir berbahan karbon kevlar itu pemasangannya cukup mudah, yakni setir aslinya hanya dilepas dan dipasangkan dengan model sporty. Bahan, jika menginginkan banderol lebih murah ada pilihan lain, yakni model sama hanya karbon kevlarnya stiker.

“Jadi hanya “carbon look” saja dan harganya pun lebih murah yakni Rp 2,5 juta,” kata Mela saat ditemui KompasOtomotif beberapa hari lalu di Jakarta Pusat.

Sedangkan "metal chrom cover panel speedometer", cara pemasangannya juga hanya ditempelkan saja tanpa harus membongkar dan memasangkan lem sehingga tidak merusak apapun. Dengan menggunakan aksesori ini, Mela mengklaim akan terlihat lebih dinamis dan sporty.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com