Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kembaran Mazda MX-5 dari Italia Seliweran di Jalan

Kompas.com - 29/09/2015, 10:58 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

California, KompasOtomotif - Model kembar Mazda MX-5, Fiat 124, tepergok kamera tanpa selubung. Berbagai foto saat model bermerek Italia itu ditemui di Santa Barbara, California, Amerika Serikat, telah diberitakan Autoblog, Senin (28/9/2015).

Dikatakan, Fiat 124 hanya berupa rebadge sederhana. Bisa terlihat perbedaannya dari raut wajah dengan bemper beda dan lampu depan lebih besar. Desain baru 124 bahkan tidak mendekati model asli, Fiat 124 Spider yang pernah diproduksi pada 1966 – 1980.

Autoblog Interior Fiat 124 mengadopsi banyak desain Mazda MX-5.
Persamaan 124 dengan MX-5 terdapat di kabin. Materialnya disebut sama, hanya saja interior memiliki emblem “Fiat”.  

Autoblog Penampakan Fiat 124 dianggap sebagai keteledoran merek.
Belum ada kepastian apakah 124 menggunakan mesin yang sama seperti MX-5. Ada kemungkinan memakai mesin 4-silinder 1.4L turbocharger seperti ditawarkan pada 500 Abarth. Dari penuturan sumber “mata-mata”, 124 punya dua pedal yang berarti mengadopsi transmisi otomatis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com