Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dijatuhkan dari Ketinggian, Metode Baru Tes Tabrak (Video)

Kompas.com - 23/09/2015, 15:53 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Sumber Carscoops

Seoul, KompasOtomotif – Semakin banyak orang peduli dengan faktor keselamatan, fitur keamanan pada mobil menjadi salah satu senjata produsen untuk menggaet konsumen. Demi membuktikan faktor safety itu, Kia mendemonstrasikan metode baru tes tabrak.

Mobil tidak dipacu di jalan pada kecepatan tertentu, tetapi dijatuhkan dari ketinggian. Kia menggunakan Grand Carnival atau di juga disebut Sedona untuk pasar negara tertentu. Mobil digantung dan dijatuhkan dari ketinggian 12,6 meter.

Dijatuhkan di ketinggian 12,6 meter, setara melaju dengan kecepatan 56 kpj. Menariknya, di sekitar mobil di-setting seolah-olah berada di jalan umum. Misalnya, bangunan-bangunan, toko, lampu jalan, hingga para pejalan kaki. Semua diposisikan menggantung.

Proses animasi bermain di sini. Saat dijatuhkan, kamera yang terpasang di samping seolah menyorot mobil yang sedang melaju. Ketika mobil menabrak daratan yang seolah-olah digambarkan sebagai tembok, video seketika black out, diganti animasi yang menunjukkan kekuatan struktur bodi mobil.

Kia menggambarkan bahwa Grand Carnival dilindungi body yang 52 persen di antaranya baja berkekuatan tinggi atau disebut Advanced High Strength Steel (AHSS). Dari pengujian ini, Kia berhasil menciptakan kesan bahwa mobil sangat kuat dan melindungi.

Tentu saja, ini bukan tes tabrak sungguhan. Kia membuatnya sebagai bahan untuk promosi, bahwa mobil keluarga terbarunya tak hanya bertenaga, tetapi juga aman.

Simak videonya berikut ini:

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Carscoops


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com