Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suguhan Jagoan "Off-road" Mitsubishi Bersama Legenda Reli Dakar

Kompas.com - 14/08/2015, 11:00 WIB
Aris F Harvenda

Penulis


Pekanbaru, KompasOtomotif - Usai meluncurkan Mitsubishi Triton di Jakarta dan Balikpapan beberapa hari lalu, PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) kembali memperkenalkan pikap kabin ganda tersebut di Pekanbaru, Riau, Jumat (14/8/2015). Konsep acara juga sama dengan menghadirkan legenda reli Dakar Hiroshi Masuoka dan pereli nasional Rifat Sungkar.

"Untuk memperkuat produk yang sudah ada kami luncurkan versi baru sebagai senjata. Ada 4 aspek yang menyertai kehadiran New Triton yaitu modern, fungsional, dapat diandalkan, dan nyaman. Diharapkan Triton baru tetap bisa mempertahankan pangsa pasar di kelasnya yang saat ini mencapai 50,1 persen," ujar Presiden Direktur KTB Hishasi Ishimaki saat peluncuran.

Pekanbaru dipilih untuk menggelar acara peluncuran dan test drive khusus dengan pertimbangan tingginya pengguna Triton. Semester pertama (Januari-Juni) 2015, Pekanbaru menyumbang 14 persen penjualan Triton secara nasional atau sekitar 400 unit. Dengan hadirnya versi baru diharapkan bisa mencapai 980 unit hingga akhir 2015.

Untuk konsumen Pekanbaru, Triton ditawarkan Rp 305 juta untuk HDX kabin tunggal, Rp 370 juta (HDX kabin ganda), Rp 390 juta (GLS), Rp 420 juta (Exceed MT) dan Rp 430 juta (Exceed AT). Untuk warna ada 5 pilihan, red solid, silver metallic, deep black mica, white solid, dan titanium grey metallic.

Selain disuguhkan tampilan Triton baru yang lebih sporti, para tamu undangan yang merupakan calon kosumen undangan diler, juga bisa langsung mencoba. Bahkan mereka juga berkesempatan disopiri oleh Masuoka dan Rifat Sungkar di trek reli sesungguhnya, untuk merasakan performa dan keandalan Triton.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com