Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konsep Honda Bulldog dari Osaka

Kompas.com - 23/03/2015, 16:28 WIB
Agung Kurniawan

Penulis

Osaka, KompasOtomotif - Honda Motor Company mendebut konsep baru, Bulldog, di Osaka Motorcycle Show 2015, Intex Osaka, Jepang, akhir pekan lalu (20-22/3/2015). Sepeda motor ini terlihat unik dengan bodi kekar, diposisikan Honda sebagai "Mitra Touring Tercinta".

Bulldog dibuat dengan menebas batasan yang dimiliki sepeda motor konvensional untuk menikmati berbagai kegiatan outdoor. Dibekali mesin DOHC, 399 cc, dua silinder paralel, dipadu transmisi 6-percepatan. Saluran pipa pembuangan menyamping ke bagian atas bodi, mirip trail.

Honda Desainnya mirip Honda Monkey, tapi dengan dimensi jauh lebih besar.

Bodi terlihat "bantet", dengan tinggi jok dari tanah 730 mm, pelek 15 inci, membuat titik gravitasi sepeda motor ini relatif rendah. Bentuknya yang unik kerap menimbulkan senyum simpul bukan cuma pada biker, tetapi mereka yang belum pernah mengendarai sepeda motor sebelumnya.

Bulldog dilengkapi dengan besi pengaman di bagian kaki, sepasang lampu utama, sampai pegangan untuk barang di bagian belakang. Ada bagasi penyimpanan di sisi tangki bensin, yang juga berfungsi sebagai penambah aksen.

Simak video berikut ini untuk lebih mengenal Bulldog!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com