Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AMG Siapkan Produk "Murah"

Kompas.com - 28/11/2014, 12:00 WIB
Agung Kurniawan

Penulis

Affalterbach, KompasOtomotif - Rumah modifikasi resmi sekaligus sub merek Mercedes-Benz, AMG berambisi melipat gandakan penjualannya dalam tiga tahun ke depan. Caranya, dengan menyiapkan produk baru yang lebih murah, sehingga memperpendek jarak harga dasar model-model Mercedes-Benz.

Produk baru ini akan menyandang nama, AMG Sport. Dua model pertama dari keluarga baru AMG Sport akan muncul pertama di Detroit Auto Show, Januari 2015, menyusul produk kedua di dekat Stuttgart, Jerman.

Langkah serpupa sudah dibuktikan berhasil oleh Audi, dengan menawarkan produk S-line yang diposisikan lebih terjangkau dari segi harga, juga ada versi RS yang diproduksi rumah modifikasi resmi (Audi), Quattro GmbH.

"A 250 Sport merupakan pendahulu dari lini produk AMG Sport, kami melihat ini sukses dan berencana memperlebar ini menjadi strategi bisnis baru," jelas Tobias Moers, kepala Mercedes-AMG, dilansir Autonews Europe (27/11/2014). Dengan menambah keluarga baru, diharapkan bisa mencakup 30-40 persen terhadap total penjualan AMG di masa depan.

"Teknologi mobil balap sungguhan kini menjadi lebih terjangkau dan merangkul segmen konsumen lebih luas lagi," beber Moers. Meski lebih murah, Moers menambahkan, AMG Sport tidak akan mengecewakan dalam hal performa kendaraan terbaik.

Tahun ini, AMG berharap bisa menjual lebih dari 40.000 unit tahun ini, mencatatkan rekor baru mengandalkan produk dengan rentang harga, di bawah 50.000 euro (Rp 759,9 juta) -115.430 euro (Rp 1,75 miliar).

"Dalam tiga tahun kami mau lebih besar dari sekedar dua kali lipat penjualan dari posisi 2013 (yang hanya 32.200 unit). Kami mau dilihat sebagai salah satu produsen mobil sport tersukses dari Jerman," beber Moers.

Saat ini, bagi konsumen yang mau memiliki C-Class yang sporti ketimbang C400 4MATIC, harus membayar 76.100 euro untuk mendapatkan Mercedes-AMG C 63. Harga ini, sekitar 24.000 euro lebih mahal dari model C400 4MATIC.

Nah, rencananya di antara kedua harga itu akan tersedia pilihan C 450 AMG yang siap dilepas di Detroit, Januari 2015, dengan banderol sekitar 50.000 euro. Selain itu, AMG juga siap mendebut Mercedes-Benz GLE 450 Coupe di ajang yang sama.

Mesin
Seluruh model AMG Sport akan dibekali mesin 6 silinder dengan kemampuan yang lebih baik, berpenggerak semua roda, ditambah sasis spesial, dan sistem pengereman yang lebih mumpuni, sesuai produk tradisional AMG.

Perbedaannya, semua mesin yang digunakan pada AMG Sport akan diproduksi via mekanisme pabrik, bukan dibuat per orang seperti yang dilakukan di Affalterbach untuk AMG Classic.

Model baru ini juga menjadi cara AMG memenuhi standar emisi yang ketat berlaku di Eropa mulai tahun depan. Dalam lima tahun terakhir, semua produk AMG diklaim sudah mengurangi kadar emisi gas buang hingga 35 persen.

"Ada kemungkinan China juga akan melakukan batasan emisi untuk setiap produk yang dipasarkan, tapi kami sudah memiliki jawaban, sehingga kami jamin tidak akan mengganggu pertumbuhan kami," imbuh Moers.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com