Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mazda CX-5 Turbo Diesel Jadi Mobil Polisi

Kompas.com - 27/11/2014, 20:30 WIB
Agung Kurniawan

Penulis

Hiroshima, KompasOtomotif - Mazda baru saja meluncurkan CX-5 facelift dengan penyegaran baru di beberapa bagian eksterior dan interiornya di Los Angeles Auto Show, awal November lalu. Kini crossover ini langsung siap bertugas, mengabdi pada Kepolisian Jepang di Prefektur Hiroshima.

Kepolisian menggunakan CX-5 khusus untuk membantu divisi lalu lintas dan penegakan hukum di jalan. Supaya senada dengan organisasi, Mazda CX-5 mengalami ubahan cat bodi dengan kombinasi hitam dan putih.

Bagian atap mobil dilengkapi dengan lampu rotator bermika merah dan sepasang strobo di gril. Sirine dan pengeras suara juga menjadi kelengkapan standar. Kepolisian Jepang juga sengaja memilih varian bermesin SKYACTIV-D, 2.2 liter turbo diesel.

Mazda mengklaim, sistem penggerak ini menawarkan kemampuan ideal sesuai dengan perubahan iklim yang ada di Jepang, khususnya musim dingin. Rata-rata konsumsi bahan bakarnya diklaim 18 kpl dalam perhitungan standar Jepang.

Perbedaan CX-5 facelift, terfokus pada bagian wajahnya dengan gril baru model garis horizontal, lampu kabut berukuran kecil dan lampu utama LED yang mirip dengan model lampu Mazda2. Mazda juga menambahkan penggunaan pelek alloy model baru.

Dari dalam kabin, Mazda menambahkan rem tangan elektrik, kompartemen penyimpanan baru yang tersebar di seluruh kokpit, serta versi baru dari sistem infotainment yang berbasis pada Mazda Connect dengan layar sentuh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com