Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melawan Panas di Kabin Mobil

Kompas.com - 06/11/2014, 14:00 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Jelang pergantian musim cuaca biaasnya terasa sangat terik, terutama di siang hari. Di beberapa kota bahkan suhu udara acap melebihi 37 derajat celcius. Bisa dibayangkan, betapa panasnya berada di jalan raya. Efeknya, untuk pengguna mobil, hembusan AC terasa kurang dingin, bahkan tiba-tiba menjadi gerah.

KompasOtomotif berusaha merangkum beberapa saran untuk mengurangi efek panas, atau juga menghindari panas berlebih di dalam kabin. Hal ini cukup penting, terutama untuk menambah kenyamanan saat berkendara di siang hari. Perhatikan hal-hal berikut:

1. AC. Jika tiba-tiba AC kurang dingin, hal ini wajar, karena suhu di luar kabin jauh melebihi kemampuan AC mendinginkan ruangan. Meski demikian, di musim panas seperti sekarang, perlu juga dicek ke bengkel AC untuk memastikan kinerja sistem pendingin ini tetap normal. Pengecekan detail diperlukan seperti kelancaran saluran, kebersihan, hingga kualitas freon (refrigerant).

2. Kaca film. Pemilihan kaca film menentukan panas yang mampu menembus kabin. Saat ini banyak produsen kaca film yang sudah menawarkan teknologi anti-panas atau yang bisa menolak sinar ultraviolet. Sebaiknya pilih jenis tersebut. Sedikit lebih mahal, tapi ampuh menolak panas ketimbang kaca film ”biasa”.

3. Pelapis jok. Tampaknya sepele, namun berdasarkan banyak penelitian di negara maju, kualitas pelapis jok menentukan penyerapan panas. Terlebih soal warna, pilihlah warna pelapis jok yang terang untuk mengurangi efek panas berlebih.

Shutterstock Ilustrasi.

Jika ingin memarkirkan kendaraan dalam cuaca panas, beberapa tips berikut bisa menjadi acuan:

a. Parkir di tempat teduh. Usahakan memarkir di tempat yang jauh dari terik langsung sinar matahari. Selain menjaga kualitas cat dan kabin, cara ini sangat efektif mengurangi panas, terutama saat mobil hendak dipakai lagi saat cuaca masih panas. Ibarat oven, suhu kabin akan terus meningkat saat ”dipanggang” di tengah panas.

b. Buka kaca sedikit. Jika perlu, buka sedikit kaca, jangan terlalu besar, hanya setengah inci saja untuk membuat udara bersirkulasi.

c. Gunakan penutup kaca. Hal ini biasanya dipakai untuk kaca depan demi mencegah sinar matahari langsung mengenai jok dan dashboard.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com