Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tragedi Meninggalnya Pebalap Sepeda Motor Honda

Ini Helm yang Dipakai Denny Triyugo Saat Kecelakaan di Sirkuit Sentul

Kompas.com - 11/08/2014, 14:29 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif — Trauma di bagian kepala pebalap Astra Motor Racing Team, Denny Triyugo, ketika terjatuh saat latihan bebas jelang QTT Indoprix Seri 3 kelas 110 cc di Sirkuit Sentul, Sabtu (9/8/2014), membuka pertanyaan mengenai seberapa tinggi tingkat keamanan pebalap saat memacu kuda besi.

Ada banyak faktor bisa memengaruhi, di antaranya kondisi dan kualitas trek, situasi saat peristiwa, performa tunggangan, atau perlengkapan keamanan pebalap. Salah satu yang paling krusial adalah helm sebagai pelindung utama kepala. Terlebih pada kasus Denny, helm menjadi sorotan penting karena penyebab kematian tersebut adalah trauma di bagian kepala.

PT Tarakusuma Indah, produsen helm asal Indonesia sekaligus sponsor resmi helm tim Astra Motor Racing Team, menjelaskan, helm Suomy Vandal yang digunakan Denny berkualitas yang terbaik.

Suomy akrab dengan banyak pebalap MotoGP, salah satu yang pernah menggunakannya adalah Andrea Dovizioso. Produsen Suomy Spa asal Italia telah dibeli merek dagang KYT yang berada di bawah naungan Tarakusuma Indah, sejak 2013.

Helm
Sebagian material menggunakan serat karbon, Simon Mulyadi, Manajer Promosi Tarakusuma Indah, mengatakan, helm yang digunakan Denny sama seperti helm pebalap tim MotoGP, Pramac Ducati, Andrea Iannone.

Simon yang mengaku telah melihat kondisi helm Denny setelah kecelakaan mengatakan, ada retakan sekitar 4 cm di atas posisi kuping sebelah kiri. Menurut dia, retakan itu sebagai bukti bahwa helm berfungsi menyerap benturan yang menjaga bagian dalam tetap utuh.

“Saya sudah lihat, sekarang helm itu diamankan tim Astra Motor Racing Team. Pekan depan mau diserahkan kepada kami untuk dipelajari,” ujar Simon kepada KompasOtomotif, Minggu (10/8/2014).

Teori
Simon tak ingin membuat spekulasi ataupun teori terkait helm dan kecelakaan Denny. Namun, ia mengatakan, selama sepekan, pebalap Asia Dream Cup kelas supersport 600cc itu telah berulang kali terjatuh dari sepeda motor dalam sesi latihan.

“Sudah ada tiga helm yang rusak, yang terakhir ia pakai saat kejadian. Dalam setahun kami berikan empat helm, tapi karena Denny sering jatuh, helm yang rusak kita ambil, lalu kita selalu ganti dengan yang baru,” ungkap Simon.

Suomy Vandal sudah mumpuni buat MotoGP, meski nyawa tidak bisa disamakan dengan level kompetisi balap mana pun, helm sekelas Vandal terbilang aman untuk balapan 110cc.

“Pebalap bebas pilih, biasanya pakai C4 atau C-5. Itu saja sudah tergolong aman, apalagi pakai Vandal. Kita mau mempelajari lebih lanjut, belum tahu kesimpulannya sampai sekarang. Vandal memiliki standar spesifikasi Snell,” beber Simon.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com