Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

New Supra Pakai Sistem Hibrida BMW Z4

Kompas.com - 07/08/2014, 10:40 WIB
Azwar Ferdian

Penulis

Tokyo, KompasOtomotif - Kerja sama Toyota dengan BMW kali ini tertuang pada pengembangan New Supra yang mengusung mesin hibrida. Toyota bakal memanfaatkan perjanjian berbagi teknologi, dengan mengambil sistem hybrid milik generasi terbaru BMW Z4.

Perjanjian kerja sama berbagi teknologi antara Toyota dan BMW sudah terjalin sejak 2011 silam. Kedua kubu mengkonfirmasi deretan proyek yang sedang berjalan, termasuk pengembangan mobil hidrogen (fuel cell), teknologi baterai, dan platform mobil sport.

Seperti disitat Auto Express, Kamis (7/8/2014), raksasa otomotif asal Jepang ini menghidupkan kembali mobil sport legendaris tersebut, dengan memadukan mesin konvensional dengan tenaga listrik. Desain New Supra akan mirip dengan supercar konsep FT-1 yang dipamerkan pada Detroit Motor Show 2014.

Basis Supra akan memiliki kemiripan dengan generasi anyar Z4. Roadster asal Jerman ini menggunakan bodi aluminium dan serat karbon yang lebih ringan. Jantung pacu empat silinder injeksi langsung plus turbocharged, dan sistem gerak roda belakang. Dua motor listrik di roda depan dan belakang, sebagai pendukung mesin utama.

Menariknya, New Supra akan menjadi mobil sport pertama Toyota yang menggunakan transmisi kopling ganda. Keuntungan dari penggunaan sistem hibrida BMW adalah pengurangan bobot kendaraan, yang bisa berada di bawah 1.400 kilogram.

Belum diketahui mana yang lebih dulu akan meluncur, tapi selisih waktu peresmian tidak akan lama. Diprediksi sebelum 2017 dua mobil sport ini sudah mulai dijual.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com