Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mercedes-Benz Kelimpungan di Afsel

Kompas.com - 22/05/2013, 11:21 WIB

Cape Town, KompasOtomotif - Mercedes-Benz kelimpungan gara-gara buruh pabrik mogok kerja di  East London, Afrika Selatan, akhir pekan lalu. Media lokal melaporkan, pemicunya karena pihak manajemen melakukan penyelidikan terhadap kasus mogok di divisi pengecatan  di pabrik, bulan lalu.

Serikat Buruh Metal Afrika Selatan (NUMSA) menuntut kenaikan upah yang layak dan tuntutan ini juga terjadi di sektor pertambangan. "Kami menuntut kenaikan gaji 20 persen. Jika tidak dipenuhi, tidak ada pilihan lain selain protes ke jalan," ujar Mphumzi Maqungo, salah satu anggota NUMSA dilansir Reuters, kemarin (21/5/2013).

Kerusuhan kembali terjadi di Afsel pekan lalu mengakibatkan 50 orang meninggal dunia, termasuk 34 orang ditembak oleh kepolisian setempat. Jumlah ini menjadi yang terparah sejak rezim aparheid berakhir pada 1994. Tapi, saat ini mogok di pabrik Mercedes-Benz sudah berakhir dan pekerja memilih untuk aktif lagi.

Industri otomotif Afsel terkonsentrasi di Johannesburg, Durban dan di sepanjang pesisir East London dan Port Elizabeth. Selain Mercedes-Benz, merek lain yang punya fasilitas perakitan di sini, adalah Toyota, Nissan, Volkswagen dan Ford, dengan total jumlah pekerja sampai 35.000 orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com