Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

”Cylinder Kit Bore Up” Mio dan Jupiter MX

Kompas.com - 23/04/2013, 19:33 WIB

Jakarta, KompasOtomotif – Menaikkan kapasitas (CC) mesin sepeda motor tak harus meng-corter atau oversize diameter silinder. Ada beberapa produk aftermarket yang menyediakan paketan silinder dengan kapasitas sesuai pilihan. Polaris 99 yang bergerai di Jl Kebon Jeruk III no. 99, Jakarta Pusat misalnya, menyediakan cylinder kit merek TK Racing untuk Yamaha Mio dan Jupiter MX.

 TK Racing menyiapkan beberapa ukuran, untuk  Mio yang sudah di-bore up dengan ukuran 58,5, 63, dan 63,5. Sedangkan Jupiter MX tersedia dua ukuran, yaitu 62 dan 63,5. Ukuran ini sudah paten dan tidak bisa dinaikkan lagi kapasitasnya.

Bahan pembuat liner-nya (lapisan dalam) Ceramic-Chrome, diklaim lebih awet dan tahan panas, berujung pada kestabilan performa sepeda motor. Setiap pembelian cylinder kit TK Racing sudah sepaket dengan pen piston, piston, ring piston, dan gasketnya. Banderolnya beragam, untuk Mio ukuran 58,5 Rp 1,2 juta, sedangkan ukuran 62 dan 63,5 Rp 1,3 juta. Sementara cylinder kit Jupiter MX dibanderol Rp 1,3 juta untuk kedua ukuran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com