Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Mobil Konsep Mitsubishi di Geneva Motor Show 2013

Kompas.com - 13/02/2013, 22:03 WIB

Tokyo, KompasOtomotif – Mitsubishi memperkenalkan mendebutkan dua mobil konsep di Geneva Motor Show ke-83 yang berlangsung 5-17 Maret 2013 di Jenewa, Swiss, yaitu Concept GR-HEV dan Concept CA-MiEV.  
 
Mitsubishi belum merilis gambar lengkapi kedua mobil. GR-HEV hanya diperlihatkan dari belakang sedangkan CA-MiEV depan (teaser). Kendati demikian, dijelaskan, GR-HEV adalah konsep sport utility truck (SUT)  hibrida yang menggabungkan mesin diesel dan motor listrik. Saat ini sedang dikembangkan untuk truk pikap, salah satu kategori kendaraan paling populer di negara berkembang.
 
Truk hibrida ini diklaim menghasilkan karbondioksida di bawah 149 g/km. Juga menggunakan sistem 4WD generasi masa datang dengan AWD Super Selec yang sudah dipasang pada Pajero dan Super All-Wheel Control (S-AWC), yang disatukan dengan sistem kontrol dinamika untuk mendapatkan stabilitas traksi dan pengendalian yang mantap pada berbagai kondisi jalan.

Sementara itu,CA-MiEV adalah sosok baru i-MiEV, mobil listrik yang sudah diproduksi secara massal. Konsep ini terbaru merupakan  mobil listrik dengan teknologi generasi mendatang, yaitu baterai berdensitas tinggi dan motor listrik yang sangat efisien (motor, inverter, rem regeneratif dan sistem pengisian nirkabel). Dengan bodi ringan dengan sosok aerodinamis, membuat mobil mobil listrik bisa menempuh jarak 300 km untuk sekali isi baterai. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com