Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bos Ford Kecewa terhadap "Recall" Escape Sampai Empat Kali

Kompas.com - 17/01/2013, 07:45 WIB

Detroit, KompasOtomotif - Bos Ford Motor Company, Alan Mulally mengaku kecewa terhadap "recall" Escape generasi terakhir. Pasalnya, dilakukan saat Ford sedang berjibaku memenuhi permintaan konsumen terhadap teknologi "Ecobost" pada Escape.

"Kami sangat kecewa karena terjadi pada model baru. Kami baru saja mulai menaikkan produksi, kasus pun terjadi," komentar Mulally dilansir Bloomberg (16/1/2013). Sejak diluncurkan Mei tahun lalu, Escape sudah di-recall empat kali.

Model lain, Fusion  diluncurkan Oktober 2012, juga direcall dua kali. Berdasarkan pengalaman ini, Mulally memastikan Ford terus belajar dari recall yang terjadi baik akibat masalah teknis maupun proses produksi. Tapi, di sisi lain, ini memberi pengalaman lebih baik terutama untuk mesin dengan teknologi  baru, sistem injeksi langsung dengan turbo untuk meningkatkan tenaga sekaligus mengiirit bahan bakar.

"Anda tentu sudah melakukan seluruh pengujian dan semua hasil analisis dengan baik. Tetapi ada beberapa mode tidak kami perhatikan. Ke depan, ini menjadi masukan dan perbaikan di masa mendatang," beber Mulally.

Akibat recall, penjualan Escape anjlok pada Desember sampai 21 persen menjadi hanya 20.131 unit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com