Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Istri Wagub DKI Iringi 10 Lagu Rohani

Kompas.com - 24/12/2012, 19:09 WIB
Alfiyyatur Rohmah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Istri wakil gubernur DKI Jakarta, Veronica Basuki turut mengiringi lagu-lagu pujian Misa Natal. Bersama dengan seorang pianis lainnya, ia memainkan piano untuk mengiringi doa lagu-lagu Natal.

"Ibu mengiringi dengan piano semua lagu yang dinyanyikan dalam Misa Matal ini," kata Edieyanto, pengurus Gereja Kristus Yesus di Pluit pada Senin (24/12/2012).

Pantauan Kompas.com, Veronica Basuki duduk di belakang piano di sudut kiri panggung. Ia bersama satu orang lainnya memainkan 10 lagu pujian kepada Tuhan Yesus Kristus. Menggunakan gaun berwarna hitam dengan renda di bagian tangan, Veronica memainkan lagu-lagu rohani dengan jari-jemarinya. Ia terlihat mahir memainkan lagu-lagu pujian gereja.

Adapun lagu-lagu yang diiringi oleh Veronica adalah Dengar Malaikat Nyanyi, Waiting for a King, Lahirlah Seorang Raja, Hai Mari Berhimpun, Nama-Nya Yesus, God Exalted Him, Sebuah Doa Natal, Apa yang 'Kan Ku Berikan, Imanuel, dan We Wish You a Merry Christmas.

Tema Natal di Gereja Kristus Yesus kali ini adalah "The One, A Life-Touching Christmas" dipimpin khutbah pendeta Davit Jioe. Tema kali ini dapat diartikanfokus kepada Yesus, dan bersatu untuk Tuhan.

Diberitakan sebelumnya, Veronica Basuki datang hadir terlebih dahulu dibanding suaminya, Basuki Tjahaja Purnama. Ia segera menempati lokasi khusus samping gereja karena akan bermain piano.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com