Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Murah bagai Tsunami bagi Mobkas

Kompas.com - 19/10/2012, 16:49 WIB

Jakarta, KompasOtomotif — Pasar mobil bekas (mobkas) terpukul dengan rencana pemerintah menggulirkan program mobil murah dan ramah lingkungan (LCGC). Akibatnya, konsumen mulai mengerem pembelian mobkas dan lebih suka menunggu mobil murah.

"Isu itu bagaikan tsunami buat kami pebisnis mobkas," komentar KA Wibowo, Deputy Director BCA Finance-Mobil Bekas di WTC Mangga Dua, Jakarta Utara, Jumat (19/10/2012).

Dijelaskan, penurunan pasar mulai terjadi pada pertengahan Juli ketika pemerintah menaikkan batas minimum uang pangkal (DP) 30 persen untuk pembelian kendaraan bermotor secara kredit. Akibatnya, daya beli langsung menurun. "Penjualan turun sejak Juli dan paling September lalu, sampai 30 persen," beber Wibowo.

Penurunan penjualan dibenarkan Herjanto Kosasih, Senior Manajer Pemasaran WTC Mangga Dua. "Rata-rata penjualan bulanan biasanya sampai 2.300 unit. Kemarin, (September) cuma 1.700-an. Selama IIMS, jualan kami anjlok," ungkap Herjanto.

Target
Meski tertekan oleh isu mobil murah, Herjanto masih yakin target penjualannya tahun ini 30.000 unit atau naik 50 persen dari tahun sebelumnya, sekitar 20.000-an unit. "Sampai September rata-rata penjualan kami hanya 2.450 unit per bulan atau 22.050 unit. Diperkirakan, target bisa dicapai," yakin Herjanto.

Dia menilai, karena sentra penjualan mobkas di Jakarta dengan volume besar makin berkurang, WTC berhasil menjadi alternatif utama.

Hadiah Sirion
Untuk menggenjot kembali penjualan pada Oktober dan November, WTC Mangga Dua bersama BCA Finance menggelar undian "Beli Mobkas Dapat Mobil Baru". Jadi, setiap konsumen berhak mendapat nomor undian dan berkesempatan memenangi hadiah utama sebuah Daihatsu Sirion.

Program ini berlangsung pada 17 September 2012-31 Maret 2013. "Syarat pembelian mobkas, minimum punya pokok utang di bawah Rp 50 juta dengan program Fix&Cap dari BCA Finance, dengan asuransi dari CSI, maka berhak mendapat satu poin undian," beber Wibowo.

Melalui program itu, konsumen bisa membeli mobkas tahun 2006 ke atas dengan tenor cicilan sampai 5 tahun. Bunga yang ditawarkan tetap 7 persen untuk 3 tahun pertama dan fluktuasi maksimal 8 persen pada sisa 2 tahun selanjutnya.

"Angsuran menjadi lebih murah dan tidak membebani konsumen. Tahun kelima, konsumen gratis untuk biaya premi asuransi TLO," tutup Wibowo.
 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com