Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Dia Bocoran Mobil Murah Toyota dan Daihatsu

Kompas.com - 12/09/2012, 09:06 WIB

Jakarta, KompasOtomotif — Rencana Toyota dan Daihatsu menampilkan produk kolaborasi ketiganya di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) segera terwujud. Bahkan, Daihatsu dipastikan akan memajang mobil murahnya itu meski regulasi Low Emission Carbon Project (LECP) belum kunjung keluar.

"Tunggu saja, bakal dipamerin tapi tanpa nama, tanpa harga, tanpa spesifikasi. Yang ada hanya mobilnya," ujar sumber yang mengetahui rencana ini kepada KompasOtomotif, belum lama ini.

Dari informasi yang didapat KompasOtomotif, terdapat perbedaan signifikan terutama desain eksterior dari produk kolaborasi ketiga Toyota-Daihatsu. Kemiripannya tidak akan seperti Avanza-Xenia atau Rush-Terios yang bisa dibilang kembar identik. Tetapi, dari segi platform, sasis dan mesin dipastikan tetap sama.

Ketika coba dikonfirmasi, Presiden Direktur PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Sudirman Maman Rusdi masih belum mau berkomentar banyak. Dia justru terus mempertanyakan regulasi yang dijanjikan pemerintah, tetapi tak kunjung selesai dikeluarkan. "Belum pasti, tunggu peraturannya dulu baru kita bisa bicara," beber Sudirman.

Sumber lain kepada KompasOtomotif menyebutkan, sudah ada beberapa orang terdekat Toyota Indonesia yang sudah melakukan uji coba Agya. Dalam pengakuannya, terdengar kalau mobil termurah Toyota itu punya tingkat kenyamanan yang baik.

Konon, Toyota sudah menyiapkan Agya sebagai salah satu hadiah yang bisa dimiliki pengunjung IIMS 2012. Tetapi, produk itu baru bisa dinikmati pemenang tahun depan, setelah produk resmi diluncurkan. Baik dari Toyota maupun Daihatsu belum ada informasi. Mari kita nantikan bersama-sama di IIMS 2012 yang akan bergulir pekan depan!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com