Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penjualan Bebek dan Sport Honda Naik!

Kompas.com - 13/08/2012, 06:02 WIB

Jakarta, KompasOtomotif - Penjualan sepeda motor sport Honda pada Juli lalu naik 21,2 persen, yaitu dari 12.359 unit menjadi 17.452 unit. Demikian dilaporkan Astra Honda Motor (AHM) dalam rilisnya. Dijelaskan, permintaan beberapa jenis sepeda motor  menjelang hari raya Idul Fitri, yaitu bebek dan sport  meningkat. 

Data yang diterbitkan leh AHM, MegaPro meraih penjualan 11.350 unit atau  naik 8,8 persen dari 10.431 unit, Tiger 1.700 unit, naik 27,7 persen dari 1.336 unit, CBR 150R dan 250R terjual 4.194 unit di susul CS1 208 unit.

Untuk bebek, Honda melaporkan, penjualan sepeda motor jenis ini naik 12,8 persen yaitu dari 73.521 unit menjadi 82.927 unit. Komposisinya:
Supra 125X dan 125X PGM-FI Helm in naik 30,4 persen, dari 31.117 unit (Juni) menjadi 40.563 unit dan yang terlaris, Revo naik 20,1 persen dari 28.825 unit menjadi 34.617 unit dan Blade terjual 7.747 unit.

Deputy GM Sales Division PT Astra Honda Motor (AHM), Thomas Wijaya mengatakan kenaikkan penjualan tersebut makin mengukuhkan Honda sebagai "Raja Bebek" dengan menguasai pangsa pasar 62,8 persen. “Persaingan kategori bebek tidak kalah seru dengan skutik. Beberapa model baru  ternyata mampu menarik hati konsumen," jelas Thomas. 

Untuk skutik, Honda makin dominan dengan meraih porsi 70,1 persen atau menjual 243.598 unit. Penjualan terbesar diperoleh dari BeAT 127.610 unit, Spacy Helm in PGM-FI 5.506 unit, Scoopy 7.826 unit, Vario series 102.284 unit dan PCX 372 unit.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com