Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Hong Kong Patut Ditiru di Indonesia

Kompas.com - 04/11/2011, 10:34 WIB

HONGKONG, KOMPAS.com - Langkah Kepolisian Hong Kong patut jadi contoh di Indonesia. Meski tak memiliki pabrik mobil, negeri ini sangat mendukung perkembangan teknologi ramah lingkungan. Buktinya, Departemen Kepolisian Hongkong mengganti seluruh armada patroli sepeda motor bermesin konvensional dengan motor listrik.

Sepeda motor listrik yang digunakan buatan Brammo Enertia Plus 2012. "Ini merupakan langkah bersejarah mengadopsi kendaraan listrik oleh pemerintah suatu negara. Kami bangga sebagai pemimpin di industri sepeda motor listrik bisa berkontribusi kepada pemerintah Hongkong," ujar Craig Bramscher, Penemu sekaligus Chief Executive Officer Brammo Incorporated, seperti dilansir motorcycle.com, Kamis (3/11) malam.

Seluruh pasokan unit Brammo dibantu oleh distributor resmi JCAM yang juga milik aktor bintang film Jackie Chan. Selain untuk kepolisian, Brammo Enertia Plus versi massal akan digunakan Departemen Ketersediaan Air Hongkong untuk menyokong operasional dan servis pada warga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com