Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Oktober, Honda Motor Catat Rekor 415.000 Unit

Kompas.com - 02/11/2011, 14:27 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Honda motor Indonesia meraih dua penghargaan "Sepeda Motor Terbanyak Dalam Waktu Satu bulan" untuk produksi dan distribusi dari Muesum Rekor-Dunia Indonesia (MURI). PT Astra Honda Motor menerima prestasi itu berkat penjualannya yang mencapai 415.071 unit pada Oktober lalu dan menjadi rekor tertinggi. Adapun distribusi mereka mencapai 415.281 unit.

Penjualan tertinggi ini mengalami kenaikan 28,4 persen dibandingkan bulan yang sama tahun lalu, yang berada pada angka 323.154 unit. Dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Rabu (2/11/2011), Sigit Kumala, Senior General Manager Sales Division AHM, menyebutkan bahwa pasar skutik masih paling atas dengan 246.532 unit atau naik 54 persen dibandingkan sebelumnya 160.129 unit. Dari jumlah tersebut, BeAT masih menjadi yang terlaris dengan 104.284 unit, disusul Vario Series 89.674 unit, Spacy Helm-in 30.422 unit, Scoopy 22.109 unit, dan PCX 43 unit.

Untuk segmen bebek, total motor yang terjual 150.206 unit atau naik 6,8 persen dari bulan sebelumnya. New Blade menyumbang 37.957 unit dan Supra X 125 Helm-in mencapai 12.180 unit. Sementara itu, segmen sport mengantongi 18.333 unit dengan andalan New MegaPro 12.684 unit, Tiger 2.164 unit, CBR150R 1.223 unit, dan CBR250R 831 unit.

Direktur Marketing AHM Auddie A Wiranata menyatakan, pencapaian ini mencerminkan terus menguatnya merek Honda di masyarakat selama 40 tahun di Indonesia. "Dukungan penuh 1.700 jaringan Honda yang ada di berbagai penjuru Indonesia merupakan salah satu faktor diraihnya prestasi ini. Kami akan berusaha selalu maju bersama konsumen, untuk meraih yang terbaik," tutup Auddie.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com