Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Traverse 2009, Crossover Baru dari Chevrolet

Kompas.com - 06/02/2008, 11:28 WIB

CHICAGO, RABU — Chevrolet menambah koleksi varian crossover lewat  Chevrolet Traverse yang diperkenalkan pada perhelatan Chicago Auto Show, yang akan terbuka untuk umum, Jumat (8/2). Seri crossover baru ini banyak mengadpsi karakter truk dengan basis  SUV (sport utility vehicle), namun lebih mudah untuk dikendalikan, serta diklaim lebih irit dalam konsumsi bahan bakar.

Traverse, banyak 'meminjam' bentuk dari Chevrolet Malibu 2008 ini akan menambah jajaran crossover Chevy Equinox yang telah lebih dulu ada. Bedanya, Traverse memiliki kapasitas angkut yang lebih banyak, karena memiliki deret tiga deret kursi di dalam kabinnya (three rows).

Mobil anyar ini akan mulai diproduksi massal pada kuarter ketiga tahun 2008 di Spring Hill, Tennessee. Jadwal itu diyakini General Motors sebagai produsennya, tidak terlalu cepat. Mereka berpendapat, seluruh pabrikan otomotif memang sedang berpacu untuk meningkatkan angka penjualan, khususnya disegmen tersebut. Angka penjualan varian crossover mampu meningkat 16 persen di tahun 2007, meskipun angka penjualan umum turun tiga persen.

Kendati begitu, Chevrolet dipastikan akan menghadapi kompetisi dengan varian crossover three-row yang juga akan diluncurkan tahun ini, yakni Ford Flex and Dodge Journey.“Kami pikir, Traverse adalah kendaraan yang paling tepat yang diluncurkan pada waktu yang tepat pula," ungkap General Manager Chevrolet Ed Peper dalam sebuah pernyataan tertulis.

Peper mengaku yakin karena Traverse memiliki keunggulan sebagai kendaraan besar yang dapat dikendalikan bak mobil kecil. Belum lagi kapasitas yang besar memungkinkan varian ini menjadi pilihan, di mana pada baris ketiga sekalipun bisa menampung tiga orang dewasa. Sementara kapasitas bagasi juga tetap cukup luas untuk mengangkut barang. Selain itu, kursi di baris tengah menggunakan sistem sliding (geser), sehingga penumpang di baris belakang dapat dengam mudah masuk ke dalam mobil. (AP/GLO)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com